Page 16 - E-Modul Fisika_Gelombang Bunyi_ kelas XI SMA_Ririn Anggraini
P. 16
D. Cepat Rambat Bunyi
Bunyi yaitu getaran yang dapat ditransmisikan
oleh air, atau material lain sebagai medium
(perantara). Bunyi merupakan gelombang longitudinal
serta ditandai dengan adanya frekuensi, intensitas
(loudness), dan amplitudo. Kecepatan bunyi bergantung
pada transmisi oleh mediumnya.
Cepat rambat bunyi tergantung pada sifat-sifat
medium rambat, maka bunyi mempunyai cepat rambat
yang dipengaruhi oleh dua faktor sebagai berikut:
a). Kerapatan partikel medium yang dilalui bunyi. Semakin
rapat susunan partikel medium maka semakin cepat bunyi
merambat, sehingga bunyi merambat paling cepat pada zat
padat.
b). Suhu medium, semakin panas suhu medium yang dilalui
maka semakin cepat bunyi merambat.
Cepat rambat bunyi dapat dihitung dengan menggunakan
persamaan :
= = =
Dengan :
= Cepat rambat Bunyi (m/s)
S = Jarak yang ditempuh bunyi (m)
t = Waktu (s)
= Frekuensi gelombang (Hz)
λ = Panjang gelombang (m)
T = Periode gelombang (s)
8