Page 16 - BAHAN AJAR MATERI SUHU DAN KALOR UNTUK SMP DAN MTs
P. 16
a. Termometer laboratorium
Bentuknya panjang dengan skala dari -10°C sampai dengan 110°C menggunakan
raksa, atau alcohol. Jika cairan bertambah panas maka raksa atau alkohol akan
memuai sehingga skala nya bertambah. Termometer laboratorium ini biasanya
digunakan di dalam labortarium
b. Termometer suhu badan
Termometer ini digunakan untuk mengukur suhu badan manusia. Skala yang
o
o
ditulis antara 35 C dan 42 C.
(i)
(ii)
(iii)
Gambar A.1.1.1 Macam-macam thermometer; Termometer laboratorium (i), Termometer Suhu Badan (ii) dan (iii)
Sumber gambar: Tokopedia.com/Luca'sLaboratory; bobo.grid.id/Merisa; shopee.co.id/ nalazaacc
b. Termometer dengan Bahan Zat Padat
Termometer zat padat menggunakan prinsip perubahan hambatan logam
konduktor terhadap suhu sehingga sering juga disebut sebagai termometer hambatan.
Biasanya termometer ini menggunakan kawat platina halus yang dililitkan pad mika
dan dimasukkan dalam tabung perak tipis tahan panas. Beberapa termometer yang
menggunakan zat padat yaitu seperti termometer bimetal, termokopel, thermometer
platina
a. Termometer bimetal
Termometer bimetal merupakan termometer yang menggunakan logam sebagai
bahan untuk menunjukkan adanya perubahan suhu dengan prinsip logam akan
memuai jika dipanaskan dan menyusut jika didinginkan
9

