Page 17 - E-book Sistem Peredaran Darah
P. 17
Menanya
Pernahkah kamu berlari ataupun melakukan aktivitas fisik
lainnya? Jika iya, pernahkah kamu bertanya-tanya apa yang
terjadi di dalam tubuhmu ketika kamu berlari atau melakukan
aktivitas fisik lainnya?
Jadi, ketika kamu berlari atau melakukan
aktivitas fisik lainnya, jantungmu akan
memompa darah lebih cepat dari biasanya untuk
memenuhi kebutuhan oksigen pada otot-otot
yang sedang bekerja keras. Pembuluh darah
arteri akan membawa aliran darah kaya oksigen
dan nutrisi ke seluruh bagian tubuhmu sehingga
otot-otot bisa bekerja dengan baik.
Selain itu, pernahkan kamu bertanya-tanya
bagaimana hewan-hewan di sekitarmu bisa
bergerak dan hidup dengan baik? Nah, salah
satu faktor utamanya adalah karena adanya
sistem peredaran darah dalam tubuh hewan
Mengumpulkan Informasi
Organ peredaran darah adalah organ-organ dalam tubuh manusia
atau hewan yang berperan penting dalam memastikan aliran darah
lancar ke seluruh bagian tubuh. Terdapat beberapa organ
peredaran manusia dan hewan yang akan dipaparkan sebagai
berikut.
13 E-Book IPA Kelas V