Page 7 - E-book Sistem Peredaran Darah
P. 7
Menanya
Pernahkah kamu berpikir bagaimana
jantung bisa berdetak, apa kaitannya
dengan tubuh manusia?
Jadi, jantung yang berdetak memiliki
hubungan dengan sistem peredaran
darah. Jantung yang berdetak
memompa darah sehingga dapat
Video 1.2. "Animasi jantung berdetak" mengalirkan darah ke seluruh tubuh
(Sumber: youtube.com)
Mengumpulkan Informasi
Gambar 1.1. "Sistem Peredaran Darah Manusia"
(Sumber: istockphoto.com)
Sistem peredaran darah adalah suatu sistem organ yang mengalirkan darah ke
seluruh tubuh. Sistem peredaran darah pada manusia terbagi menjadi dua, yaitu
sistem peredaran darah kecil dan sistem peredaran darah besar. Sistem peredaran
darah kecil adalah peredaran darah dari jantung menuju paru-paru. Sedangkan
sistem peredaran darah besar adalah peredaran darah dari jantung ke seluruh
tubuh.
3 E-Book IPA Kelas V