Page 8 - FLIPBOOK TEKS PROSEDUR.
P. 8
Cara Membuat Batik Basurek
Batik Bengkulu sering disebut dengan Batik Basurek (artinya
dalam Bahasa Indonesia ialah bersurat). Dinamakan Basurek karena
batik di Bengkulu umumnya dibuat menggunakan motif kaligrafi
Arab serta potongan ayat suci Al-Quran. Tertarik untuk mengetahui
cara pembuatannya? Lihat langkah di bawah ini!
Alat dan Bahan yang dibutuhkan :
1. Kain Mori (bisa terbuat dari sutra atau katun).
2. Canting sebagai alat pembentuk motif, semacam pena yang diisi
lilin malam sebagai tinta.
3. Gawangan untuk tempat menyampirkan kain yang dipakai untuk
membuat batik.
4. Lilin (malam) yang dicairkan dahulu dengan cara dipanaskan di
atas kompor.
5. Panci untuk tempat merebus kain dan kompor kecil untuk
memanaskan.
6. Larutan pewarna
7. Pensil
Langkah-langkah :
1. Membuat desain batik yang disebut molani menggunakan pensil.
2. Setelah selesai melakukan molani, selanjutnya adalah melukis
dengan lilin (malam) menggunakan canting dengan mengikuti
pola.
3. Memberikan warna pada pola yang diinginkan menggunakan
larutan pewarna.
4. Tahap selanjutnya, menutupi dengan lilin malam bagian-bagian
yang akan tetap berwarna putih. Sebaiknya gunakan canting
untuk bagian halus, atau kuas untuk bagian yang berukuran
besar agar terlihat rapi. Tujuannya adalah agar saat pencelupan
bahan kedalam larutan pewarna, bagian yang diberi lapisan lilin
tidak terkena pewarna.
5. Proses pewarnaan pada bagian yang ditutup oleh lilin dengan
mencelupkan kain pada warna tertentu.
6. Kemudian jangan lupa untuk mencuci kain sebelum direbus!.
7. Proses selanjutnya adalah nglorot, rebuslah kain yang telah
diberi pewarna menggunakan air panas.
8. Setelah dicelupkan, jemurlah kain dan keringkan! Jangan jemur
kain langsung di bawah sinar matahari.
9. Batik Basurek siap dipakai.
4