Page 85 - ilovepdf_merged (1)
P. 85
KEGIATAN PEMBELAJARAN 1
TEORI DAN KURVA PERMINTAAN
A. Tujuan Pembelajaran
Setelah kegiatan pembelajaran 1 diharapkan siswa dapat
Mendeskripsikan serta Menyusun konsep Dasar dari masalah
dan dapat menyelesaikan masalah kontesktual yang berkaitan
dengan pengertian permintaan dan penawaran.
B. Uraian Materi
Teori permintaan menjelaskan mengenai sifat
permintaan konsumen terhadap barang atau jasa. Ada
beberapa faktor yang mengakibatkan terjadinya permintaan
oleh pihak konsumen terhadap suatu barang atau jasa, faktor
tersebut adalah:
• Harga barang itu sendiri
Harga dari suatu barang atau jasa yang
ditawarkan dipasar itu mempengaruhi permintaan
para konsumen.
• Harga barang lain yang terkait dengan barang itu
Yang dimaksud dengan harga barang lain yang
terkait dengan barang tersebut yang dijual dipasar
adalah barang pelengkap yang mempengaruhi
permintaan terhadap suatu baranga. Misalnya
konsumen membeli kopi karena kopi harus diolah
bersamaan dengan gula maka konsumen juga
membeli gula.
• Pendapatan konsumen
Pendapat konsumen juga mempengaruhi
terhadap permintaan suatu barang, misalnya karena
pemdapatan seorang konsumen naik pada bulan
74