Page 15 - AL QURAN PENUH DENGAN HIKMAH
P. 15

Kami lebih mengetahui tentang apa yang mereka katakan, dan kamu sekali-kali bukanlah
                      seorang  pemaksa  terhadap  mereka.  Maka  beri  peringatanlah  dengan  Al  Qur'an
                      orang yang takut kepada ancaman-Ku. (Al Qur’an surat (50) Qaaf ayat 45)

                      Tidak  ada  paksaan  untuk  (memasuki)  agama  (Islam);  sesungguhnya  telah
                      jelas jalan yang benar daripada jalan yang sesat. Karena itu barang siapa yang
                      ingkar  kepada  Thaghut  dan  beriman  kepada  Allah,  maka  sesungguhnya  ia  telah
                      berpegang  kepada  buhul  tali  yang  amat kuat  yang  tidak  akan  putus. Dan  Allah  Maha
                      Mendengar lagi Maha Mengetahui.  (Al Qur’an surat (02) Al Baqarah ayat 256)

            8.    Contoh-contoh  Ayat-ayat  Allah  yang  Mengandung  PERUMPAMAAN  di  dalam  Al
                  Qur’an

                  Sesungguhnya  Allah  tiada  segan  membuat  perumpamaan  berupa  nyamuk  atau
                  yang  lebih  rendah  dari  itu.  Adapun  orang-orang  yang  beriman,  maka  mereka
                  yakin bahwa perumpamaan itu benar dari Tuhan mereka, tetapi mereka yang kafir
                  mengatakan:  "Apakah  maksud  Allah  menjadikan  ini  untuk  perumpamaan?"  Dengan
                  perumpamaan itu banyak orang yang disesatkan Allah, dan dengan perumpamaan itu (pula)
                  banyak orang yang diberi-Nya petunjuk. Dan tidak ada yang disesatkan Allah kecuali orang-
                  orang yang fasik, (Al Qur’an surat (02) Al Baqarah ayat 26)

                  Dan  perumpamaan  (orang  yang  menyeru)  orang-orang  kafir  adalah  seperti
                  penggembala yang memanggil binatang yang tidak mendengar selain panggilan
                  dan  seruan  saja.  Mereka  tuli,  bisu  dan  buta,  maka  (oleh  sebab  itu)  mereka  tidak
                  mengerti. (Al Qur’an surat (02) Al Baqarah ayat 171)

                  Perumpamaan  (nafkah  yang  dikeluarkan  oleh)  orang-orang  yang  menafkahkan
                  hartanya di jalan Allah adalah serupa dengan sebutir benih yang menumbuhkan
                  tujuh bulir, pada tiap-tiap bulir: seratus biji. Allah melipat gandakan (ganjaran) bagi
                  siapa  yang  Dia  kehendaki.  Dan  Allah  Maha  Luas  (karunia-Nya)  lagi  Maha  Mengetahui.
                  (Al Qur’an surat (02) Al Baqarah ayat 161)

                  Hai  orang-orang  beriman,  janganlah  kamu  menghilangkan  (pahala)  sedekahmu  dengan
                  menyebut-nyebutnya  dan  menyakiti  (perasaan  si  penerima),  seperti  orang  yang
                  menafkahkan hartanya karena ria kepada manusia dan dia tidak beriman kepada Allah dan
                  hari kemudian. Maka perumpamaan orang itu seperti batu licin yang di atasnya ada
                  tanah, kemudian batu itu ditimpa hujan lebat, lalu menjadilah dia bersih (tidak
                  bertanah).  Mereka  tidak  menguasai  sesuatu  pun  dari  apa  yang  mereka  usahakan;  dan
                  Allah  tidak  memberi  petunjuk  kepada  orang-orang  yang  kafir.  (Al  Qur’an  surat  (02)
                  Al Baqarah ayat 264)

                  Dan  perumpamaan  orang-orang  yang  membelanjakan  hartanya  karena  mencari
                  keridaan  Allah  dan  untuk  keteguhan  jiwa  mereka,  seperti  sebuah  kebun  yang
                  terletak  di  dataran  tinggi  yang  disiram  oleh  hujan  lebat,  maka  kebun  itu
                  menghasilkan buahnya dua kali lipat. Jika hujan lebat tidak menyiraminya, maka hujan
                  gerimis (pun memadai). Dan Allah Maha Melihat apa yang kamu perbuat. (Al Qur’an surat
                  (02) Al Baqarah ayat 265)

                  Perumpamaan  harta  yang  mereka  nafkahkan  di  dalam  kehidupan  dunia  ini,
                  adalah seperti perumpamaan angin yang mengandung hawa yang sangat dingin,
                  yang  menimpa  tanaman  kaum  yang  menganiaya  diri  sendiri,  lalu  angin  itu
                  merusaknya. Allah tidak menganiaya mereka, akan tetapi merekalah yang menganiaya diri
                  mereka sendiri. (Al Qur’an surat (03) Ali ‘Imran ayat 117)



                                                             PERUMPAMAAN DAN HIKMAH  10
   10   11   12   13   14   15   16   17   18   19   20