Page 32 - MENCEGAH AURAT, DOSA DAN KESALAHAN
P. 32
antaranya maupun yang tersembunyi, dan janganlah
kamu membunuh jiwa yang diharamkan Allah
(membunuhnya) melainkan dengan sesuatu (sebab)
yang benar". Demikian itu yang diperintahkan oleh Tuhanmu
kepadamu supaya kamu memahami (nya). (Al Qur’an surat (06)
Al An’aam ayat 151)
Orang-orang yang munafik itu takut akan diturunkan
terhadap mereka sesuatu surat yang menerangkan apa
yang tersembunyi dalam hati mereka. Katakanlah kepada
mereka: "Teruskanlah ejekan-ejekanmu (terhadap Allah dan
Rasul-Nya)". Sesungguhnya Allah akan menyatakan apa yang
kamu takuti itu. (Al Qur’an surat (09) At Taubah ayat 64)
Dalam hati mereka ada penyakit, lalu ditambah Allah
penyakitnya; dan bagi mereka siksa yang pedih, disebabkan
mereka berdusta. (Al Qur’an surat (02) Al Baqarah ayat 10)
agar Dia menjadikan apa yang dimasukkan oleh syaitan itu,
sebagai cobaan bagi orang-orang yang di dalam hatinya
ada penyakit dan yang kasar hatinya. Dan sesungguhnya
orang-orang yang zalim itu, benar-benar dalam permusuhan
yang sangat, (Al Qur’an surat (22) Al Hajj ayat 53)
Sesungguhnya bagi Allah tidak ada satu pun yang
tersembunyi di bumi dan tidak (pula) di langit. (Al Qur’an
surat (03) Ali ‘Imran ayat 5)
Ya Tuhan kami, sesungguhnya Engkau mengetahui apa yang
kami sembunyikan dan apa yang kami lahirkan; dan
tidak ada sesuatu pun yang tersembunyi bagi Allah, baik
yang ada di bumi maupun yang ada di langit. (Al Qur’an surat
(14) Ibrahim ayat 38)
Dan kepunyaan Allah-lah segala apa yang tersembunyi di
langit dan di bumi. Tidak adalah kejadian kiamat itu, melainkan
seperti sekejap mata atau lebih cepat (lagi). Sesungguhnya
Allah Maha Kuasa atas segala sesuatu. (Al Qur’an surat (16) An
Nahl ayat 77)
MENCEGAH AURAT, DOSA DAN KESALAHAN 19