Page 23 - MUTIARA HIKMAH AKHIRAT 1
P. 23
Mutiara Hikmah
Kehidupan Akhirat 1
Apabila langit terbelah, dan apabila bintang-bintang jatuh berserakan, dan apabila
lautan dijadikan meluap, dan apabila kuburan-kuburan dibongkar, maka tiap-tiap
jiwa akan mengetahui apa yang telah dikerjakan dan yang dilalaikannya.
Hai manusia, apakah yang telah memperdayakan kamu (berbuat durhaka) terhadap
Tuhanmu Yang Maha Pemurah. Yang telah menciptakan kamu lalu menyempurnakan
kejadianmu dan menjadikan (susunan tubuh) mu seimbang, dalam bentuk apa saja
yang Dia kehendaki, Dia menyusun tubuh-mu. Bukan hanya durhaka saja, bahkan
kamu mendustakan hari pembalasan. (Al Qur’an surat (82) Al Infithaar ayat 1-9)
Mereka masuk ke dalamnya pada hari pembalasan. Dan mereka sekali-kali tidak
dapat keluar dari neraka itu Tahukah kamu apakah hari pembalasan itu? Sekali lagi,
tahukah kamu apakah hari pembalasan itu? (Yaitu) hari (ketika) seseorang
tidak berdaya sedikit pun untuk menolong orang lain. Dan segala urusan
pada hari itu dalam kekuasaan Allah. (Al Qur’an surat (82) Al Infithaar ayat 15-19)
11. Tempat kematian manusia dan kebangkitannya adalah di planet bumi
Allah berfirman: "Di bumi itu kamu hidup dan di bumi itu kamu mati, dan dari
bumi itu (pula) kamu akan dibangkitkan. (Al Qur’an surat (07) Al A`raaf
ayat 25)
Bukankah Kami menjadikan bumi (tempat) berkumpul, Orang-orang hidup
dan orang-orang mati?, (Al Qur’an surat (77) Al Mursalaat ayat 25-26)
Sesungguhnya pengembalian itu hanyalah dengan satu kali tiupan saja, maka
dengan serta merta mereka hidup kembali di permukaan bumi. (Al Qur’an
surat (79) An Nazi`aat ayat 13-14)
Dan bumi sesudah itu dihamparkan-Nya. Ia memancarkan daripadanya
mata airnya dan (menumbuhkan) tumbuh-tumbuhannya. Dan gunung-
gunung dipancangkan-Nya dengan teguh, (semua itu) untuk
kesenanganmu dan untuk binatang-binatang ternakmu. (Al Qur’an surat (79) An
Nazi`aat ayat 30-33)
Mengapa kamu kafir kepada Allah, padahal kamu tadinya mati, lalu Allah
menghidupkan kamu, kemudian kamu dimatikan dan dihidupkan-Nya kembali,
kemudian kepada-Nya-lah kamu dikembalikan? Dia-lah Allah, yang menjadikan
segala yang ada di bumi untuk kamu dan Dia berkehendak menuju langit, lalu
dijadikan-Nya tujuh langit. Dan Dia Maha Mengetahui segala sesuatu.
(Al Qur’an surat (02) Al Baqarah ayat 28-29)
dan Dia (menundukkan pula) apa yang Dia ciptakan untuk kamu di bumi ini
dengan berlain-lainan macamnya. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-
benar terdapat tanda (kekuasaan Allah) bagi kaum yang mengambil pelajaran. Dan
Dia-lah, Allah yang menundukkan lautan (untukmu) agar kamu dapat memakan
daripadanya daging yang segar (ikan), dan kamu mengeluarkan dari lautan itu
perhiasan yang kamu pakai; dan kamu melihat bahtera berlayar padanya, dan
supaya kamu mencari (keuntungan) dari karunia-Nya, dan supaya kamu bersyukur.
Dan Dia menancapkan gunung-gunung di bumi supaya bumi itu tidak
[AUTHOR NAME] 16