Page 29 - KIAT-KIAT MENDAPATKAN PAHALA
P. 29

untuk mereka sebagian dari karunia-Nya. Adapun orang-orang yang
                enggan  dan  menyombongkan  diri,  maka  Allah  akan  menyiksa  mereka
                dengan siksaan yang pedih, dan mereka tidak akan memperoleh bagi diri
                mereka,  pelindung  dan  penolong  selain  daripada  Allah  (Al  Qur’an  surat

                (04) An Nisaa’  ayat 173)

                Barang  siapa  yang  mengerjakan  amal  saleh,  baik  laki-laki  maupun
                perempuan  dalam  keadaan  beriman,  maka  sesungguhnya  akan  Kami
                berikan kepadanya kehidupan yang baik dan sesungguhnya akan Kami
                beri balasan kepada mereka dengan pahala  yang  lebih  baik  dari
                apa yang telah mereka kerjakan. (Al Qur’an surat (16) An Nahl ayat 97)


                Berkatalah orang-orang yang dianugerahi ilmu: "Kecelakaan yang besarlah
                bagimu,  pahala  Allah  adalah  lebih  baik  bagi  orang-orang  yang
                beriman dan beramal saleh, dan tidak diperoleh pahala itu kecuali oleh
                orang-orang yang sabar". (Al Qur’an surat (28) Al Qashash ayat 80)

                Orang-orang yang kafir bagi mereka azab yang keras. Dan orang-orang
                yang  beriman  dan  mengerjakan  amal  saleh  bagi  mereka
                ampunan  dan  pahala  yang  besar.    (Al  Qur’an  surat  (35)  Faathir
                ayat 7)


                Adapun  orang-orang  yang  beriman  dan  mengerjakan  amal-amal
                saleh,  maka  bagi  mereka  surga-surga  tempat  kediaman,  sebagai
                pahala terhadap apa yang telah mereka kerjakan. (Al Qur’an surat
                (32) As Sajdah ayat 19)

                Sesungguhnya  Al  Qur'an  ini  memberikan  petunjuk  kepada  (jalan)  yang
                lebih  lurus  dan  memberi  kabar  gembira  kepada  orang-orang  Mukmin

                yang  mengerjakan  amal  saleh  bahwa  bagi  mereka  ada  pahala
                yang  besar, (Al Qur’an surat (17) Al Israa’ ayat 9)

                Adapun  orang-orang  yang  beriman  dan  beramal  saleh,  maka
                baginya  pahala  yang  terbaik  sebagai  balasan,  dan  akan  kami
                titahkan kepadanya (perintah) yang mudah dari perintah-perintah kami".
                (Al Qur’an surat (18) Al Kahfi ayat 88)

            2. Allah  Memberikan  Pahala  Hanya  Kepada  Orang-orang  Yang
                DiridhoiNya Yaitu Kepada Orang-orang Yang Berbuat Baik


                Dan (ingatlah), ketika dikatakan kepada mereka (Bani Israel): "Diamlah di
                negeri ini saja (Baitulmakdis) dan makanlah dari (hasil bumi) nya di mana
                saja  kamu  kehendaki.".  Dan  katakanlah:  "Bebaskanlah  kami  dari  dosa

            KIAT-KIAT MENDAPATKAN PAHALA                                                                 15
   24   25   26   27   28   29   30   31   32   33   34