Page 53 - KIAT-KIAT MENDAPATKAN PAHALA
P. 53
BAB. VII
Kiat-Kiat Mendapatkan PAHALA
Dari ALLAH Versi ALLAH
1. Allah Memberikan Pahala Hanya Kepada Orang-orang Yang
Beriman Kepada Allah Dan Tidak Membeda-Bedakan Para Nabi
Dan Rasul
Orang-orang yang beriman kepada Allah dan para rasul-Nya dan
tidak membeda-bedakan seorang pun di antara mereka, kelak
Allah akan memberikan kepada mereka pahalanya. Dan adalah
Allah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang. (Al Qur’an surat (04)
An Nisaa’ ayat 152)
Katakanlah (hai orang-orang mukmin): "Kami beriman kepada Allah
dan apa yang diturunkan kepada kami, dan apa yang diturunkan
kepada Ibrahim, Ismail, Ishak, Yakub dan anak cucunya, dan apa yang
diberikan kepada Musa dan Isa serta apa yang diberikan kepada nabi-nabi
dari Tuhannya. Kami tidak membeda-bedakan seorang pun di
antara mereka dan kami hanya tunduk patuh kepada-Nya".
(Al Qur’an surat (02) Al Baqarah ayat 136)
Katakanlah: "Kami beriman kepada Allah dan kepada apa yang
diturunkan kepada kami dan yang diturunkan kepada Ibrahim, Ismail,
Ishak, Yakub, dan anak-anaknya, dan apa yang diberikan kepada Musa,
Isa dan para nabi dari Tuhan mereka. Kami tidak membeda-bedakan
seorang pun di antara mereka dan hanya kepada-Nya-lah kami
menyerahkan diri." (Al Qur’an surat (03) Ali ‘Imran ayat 84)
2. Allah Memberikan Pahala Hanya Kepada Orang-orang Yang
Beriman Dan Beramal Saleh Menafkahkan Hartanya
Orang-orang yang menafkahkan hartanya di malam dan di siang
hari secara tersembunyi dan terang-terangan, maka mereka
mendapat pahala di sisi Tuhannya. Tidak ada kekhawatiran terhadap
mereka dan tidak (pula) mereka bersedih hati. (Al Qur’an surat (02) Al
Baqarah ayat 274)
Sesungguhnya orang-orang yang beriman, mengerjakan amal saleh,
mendirikan salat dan menunaikan zakat, mereka mendapat pahala di
KIAT-KIAT MENDAPATKAN PAHALA 39