Page 25 - E-MODUL CAM CNC MILLING 2
P. 25

URAIAN MATERI


                     Inventor CAM adalah software penggabungan dari CAD (Computer

               Aided Design) dan CAM (Computer Aided Manufacturing) yang dirancang

               untuk  kebutuhan  teknis  dalam  hal  desain  dan  program.  Output  dari
               software  ini  yakni  untuk  menciptakan  produk  yang  dapat  digunakan  dan

               dapat diperjualbelikan. Kemudian terkait mesin CNC milling, CNC milling
               adalah  mesin  perkakas  dengan  sumbu  dasar  X,  Y  dan  Z  yang  dikontrol

               secara  otomatis  dengan  menggunakan  komputer.  Dalam  proses

               pengerjaanya mesin ini dikontrol dengan bahasa program berupa kode NC
               (Numercial  Control)  sehingga  dapat  membentuk  benda  baik  dari  bentuk

               persegi,  silinder  atau  bahkan  dengan  bentuk  komplek  menjadi  benda
               nyata  yang  diinginkan  dan  berdasarkan  prinsipnya  mesin  CNC  milling

               samahalnya  dengan  mesin  milling  konvensional  dimana  perputarannya

               terletak di cutter atau alat potongnnya.



                         Dalam penggunaannya terdapat beberapa sub menu CAM seperti

               setup  dan  pemrograman  yang  dikorelasikan  dengan  kegiatan  belajar.
               Setup terdiri dari tiga tahapan pengaturan, yakni : 1. Setup, 2. Stock dan

               Post  Process,  sedangkan  untuk  pemrograman  2D  pada  E-Modul  2

               terdapat  beberapa  jenis  program  seperti  program  Slot,  Trace,  Thread,
               Cilcular,  Bore,  Engrave  dan  2D  Chamfer.  Untuk  lebih  mengetahui  hal

               tersebut telah disediakan penjelasan materi dan tutorial pemrograman dari
               setiap menu CAM, untuk penjelasan terdapat pada halaman berikutnya.





















             1
   20   21   22   23   24   25   26   27   28   29   30