Page 25 - E-Modul Dasar Desain Grafis
P. 25
9. Crop tool
Kamu pasti sudah tidak asing lagi, dengan tool yang satu ini. Crop tool memiliki
fungsi untuk memotong dan menghilang bagian objek yang dipilih. Adapun
caranya kamu tinggal menyeleksi bagian objek yang ingin dihilangkan.
Selain crop tool, terdapat juga tool tambahan lainnya seperti,
Knife tool, untuk memotong objek.
Virtual Segment Delete tool, untuk menghapus bagian sudut atau
pertemuan antar garis pada objek.
Eraser tool, untuk menghilangkan dan menghapus bagian yang tidak
diinginkan pada objek/gambar.
10. Zoom tool
Zoom tool berfungsi untuk mengatur ukuran tampilan dari lembar kerja pada
CorelDraw. Kamu bisa memperbesar atau memperkecil tampilan dari lembar
kerja sesuai dengan yang kamu inginkan. Pada tool ini juga terdapat tool
lainnya seperti, Pan tool yang berguna untuk mengontrol dan menggeser
tampilan lembar kerja.