Page 6 - E-MODUL Menyederhanakan Bentuk Aljabar
P. 6

A. Deskripsi Judul


                     Apakah  yang  kalian  ketahui  tentang  aljabar?  Aljabar  adalah  salah

               satu  cabang  ilmu  matematika  yang  menggunakan  simbol  dan  operasi

               matematika,  seperti  penjumlahan,  pengurangan,  perkalian,  dan  pembagian

               untuk pemecahan masalah. Al-jabr berasal dari bahasa Arab yang artinya

               restorasi  atau  melengkapi.  Kamu  tahu  siapa  penemunya?  Ia  merupakan

               cendikiawan bernama Al-Khawarizmi.

                     Tahukah  kalian  apa  kegunaan  dari  Aljabar?  Aljabar  biasanya


               digunakan  untuk  menyelesaikan  suatu  permasalahan  di  berbagai  bidang

               studi,  seperti  matematika,  kimia,  biologi,  ekonomi,  dan  lain  sebagainya.

               Jadi, tidak hanya di matematika saja. Oleh karena itu, materi ini penting

               sekali untuk dipahami.


                 B.  Prasyarat


                     Pada materi sebelumnya telah disampaikan manfaat kenampakan alam


               serta ciri-ciri sosial dan budaya setempat. Untuk dapat memahami modul

               ini  adalah  anda  diharapkan  telah  membaca  materi  tentang  unsur-unsur

               bentuk  aljabar.  Selain  itu,  cobalah  untuk  memahami  operasi  hitung  pada

               aljabar. Apabila anda telah memenuhi prasyarat tersebut, maka anda akan

               mampu menyelesaikan penyederhanaan aljabar.


                 C.  Petunjuk Penggunaan Modul

                      Modul







                                                                                                        1
                                                      E-Modul Menyederhanakan Bentuk Aljabar
   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11