Page 2 - E-MODUL SISTEM EKSKRESI
P. 2
KATA PENGANTAR
Puji syukur dipanjatkan kehadirat Allah SWT atas rahmat dan hidayah-Nya, sehingga
penyusunan e-modul IPA pada materi Sistem Ekskresi Pada Manusia untuk siswa kelas VIII
semester 2 dapat terselesaikan. Sholawat serta salam penulis hanturkan kepada junjungan
Nabi Muhammad SAW yang menjadi teladan para umatnya, serta pengikutnya. Penyusunan
e-modul ini sebagai pendamping dan penunjang aktivitas belajar sisswa pada materi sistem
ekskresi pada manusia.
E-Modul ini mencakup seluruh materi sistem ekskresi pada manusia yang disajikan
menggunakan metode discovery learning dengan dilengkapi tes diagnostik multiple choice
sehingga siswa dapat belajar sesuai dengan masalah yang ada didalam kehidupan. Modul ini
disusun berdasarkan kurikulum 2013 (K-13). Penulis menyusun e-modul inid dikarenakan
melihat banyaknya kebiasaan buruk yang akhirnya menjadi kebiasaan umum, khusunya
masalah tentang sistem ekskresi pada manusia. Adanya e-modul ini diharapkan siswa mampu
memahami serta mengamalkan ilmu ipa khususnya materi sistem ekskresi yang telah
didapatkan walaupun dengan keadaan yang sedang kita hadapi dimasa pendemi Covid19 ini.
Penulis menyadari e-modul ini masih banyak kekurangan, maka kritik dan saran yang bersifat
membangun dari pembaca sangat diharapkan. Harapan saya semoga e-modul ini bermanfaat
bagi kita semua sehingga mendapat Ridha Allah SWT. Aamiin Ya Robal’alamin...
Bandar Lampung, 27 Oktober 2020
Penulis