Page 10 - BUKU PANDUAN PENGELOLAAN PERPUSTAKAAN SEKOLAH BERBASIS TEKNOLOGI INFORMASI
P. 10

terselenggarakan  dengan  baik  apabila  tenaga  kependidikan

               dan peserta didik tidak didukung oleh sumber belajar yang
               dapat menunjang kegiatan pembelajaran, dalam hal ini adalah

               perpustakaan.  Pada  praktiknya  perpustakaan  tidak  semua
               sekolah  dapat  menyelenggarakan  perpustakaan  sekolah

               dengan  baik. Terdapat  kendala  yang  dihadapi  oleh  sekolah

               dalam  melaksanakan  pengembangan  perpustakaan  salah
               satunya    adalah   kurangnya     pengetahuan    pengelolah

               perpustakaan  dalam  melaksanakan  proses  pengelolaan  atau
               manajemen dalam perpustakaan.


                       Kualitas  sebuah  perpustakaan  sekolah  tidak  hanya

               diukur  dari  jumlah  koleksi  yang  dimilikinya,  akan  tetapi

               diukur  melalui  manajemen  pengelolahan  perpustakaan
               sekolah.  Perpustakaan  sekolah  yang  ideal  memerlukan

               manajemen pengelolaan yang sesuai dengan Standar Nasional
               Perpustakaan  Sekolah.  Pengelolahan  perpustakaan  sekolah

               merupakan  suatu  kegiatan  yang  dapat  menciptakan  tujuan
               perpustakaan sekolah yang ingin dicapai secara efektif dan

               efisien.   Pengelolaan    sebuah    perpustakaan    sekolah

               memerlukan  kemampuan  teknis  yang  baik,  sehingga  arah
               kebijakan dan kegiatan harus sesuai dengan tujuan yang telah

               ditetapkan.  Oleh  karena  itu,  manajemen  sangat  diperlukan

               dalam  mengatur  langkah-langkah  yang  harus  dilaksanakan
               oleh seluruh elemen perpustakaan.


                                            9
   5   6   7   8   9   10   11   12   13   14   15