Page 109 - Modul 5
P. 109
Kegiatan Belajar 4:
FITUR LABORATORIUM MAYA
A. Tujuan
Setelah selesai mempelajari dan melakukan aktivitas belajar pada Kegiatan Belajar 4 ini,
Sahabat diharapkan dapat:
menjelaskan pengelolaan laboratorium maya pada tahap persiapan;
menjelaskan pengelolaan labotarium maya pada tahap pelaksanaan
menjelaskan pengelolaan labotarium maya tahap evaluasi dan tindak lanjut
memanfaatkan laboratorium maya untuk pembelajaran
B. Uraian Materi
Untuk melaksanakan kegiatan di laboratorium maya perlu perencanaan yang sistematis agar
dapat tercapai tujuan pembelajaran secara optimal. Kegiatan praktikum dapat dilaksanakan
pada laboratorium riil atau laboratorium maya, tergantung pada kompetensi yang akan
dicapai dalam membahas konsep dan sub konsep. Guru akan mengetahui,
mempertimbangkan dan memilih topik materi mana yang dapat di bawa ke laboratorium riil
dan topik materi mana yang bisa menggunakan laboratorium maya. Langkah-langkah praktis
pelaksanaan kegiatan laboratorium maya adalah sebagai berikut :
1. Pada awal tahun pelajaran, Guru sebaiknya menyusun program semester untuk kegiatan
praktikum, yang tujuannya untuk mengidentifikasi kebutuhan penggunaan labotarium
maya atau labotarium riil serta menyusun jadwal praktikum.
2. Setiap akan melaksanakan kegiatan laboratorium, guru sebaiknya telah menyiapkan
lembar kerja siswa (LKS). Hal ini bertujuan untuk memudahkan pelaksanaan kegiatan
laboratorium.
3. Di laboratorium maya, guru tidak hanya memberikan bimbingan kepada siswa untuk
melakukan eksperimen, tetapi guru dapat pula menyampaikan sumber-sumber belajar
lainnya yang berkaitan dengan materi yang disampaikan.
4. Kegiatan di lapangan juga dapat dilakukan yang merupakan laboratorium alam. Kegiatan
di laboratorium alam ini adalah menyampaikan atau menerapkan aplikasi-aplikasi materi
109