Page 42 - E-Modul Matematika dengan Pendekatan Analogi Materi Statistika
P. 42
Daftar Isi
c. Modus
Modus adalah nilai yang paling sering muncul dalam kumpulan data.
Suatu data dapat memiliki nilai modus lebih dari satu.
1. Data Tunggal
Contoh soal:
1. Diberikan data nilai presentasi menyanyikan lagu dengan bahasa
inggris sebagai berikut.
6, 8, 7, 8, 6, 9, 5, 8, 7
Modus dari data di atas adalah …
Penyelesaian:
Urutkan data dari terkecil hingga terbesar.
5, 6, 6, 7, 7, 8, 8, 8, 9
Modus adalah data yang sering muncul, yaitu 8 yang muncul
sebanyak 3 kal. Maka nilai modus dari data di atas adalah 8.
2. Tentukan modus dari data di bawah ini!
4, 9, 6, 8, 9, 5, 9, 6, 7, 6, 9, 6
Penyelesaian:
Urutkan data dari terkecil hingga terbesar.
4, 5, 6, 6, 6, 6, 7, 8, 9, 9, 9, 9
Angka 6 dan 9 merupakan nilai yang sering muncul yaitu sebanyak 4
kali. Maka nilai modus dari data di atas ada dua yaitu 6 dan 9.
2. Data Kelompok
= + ( ) .
+
Keterangan:
= modus/nilai yang sering muncul
35