Page 47 - 5. BUKU 4 LILIK PRANATA DKK
P. 47
c. Manajemen panti werdha dharma bhakti
Panti werdha dharma bhakti km 7 palembang
memberikan pelayanan kesejahteraan sosial bagi para lansia
yang dititipkan oleh keluarganya ataupun mereka yang
terlantar tidak ada keluarga yang mengurus dengan cara
memberikan pembinaan fisik berupa olah raga, terapi,
berkebun, pemeriksaan kesehatan, rekreasi jasmani dan
rekreasi pembinaan mental spiritual berupa bimbingan
rohani ( meditasi, doa bersama, kebaktian ke gereja). setiap
para lansia yang ada di panti werdha mendapatkan
pelayanan yang sama sebagaimana dengan visi dan misi
yang tidak membeda-bedakan namun hidup dalam
kebersamaan sebagai saudara dan keluarga.
Pada dasarnya manajemen merupakan kegiatan yang
memiliki prosedur untuk mengkoordinasi seluruh aktivitas
pertolongan yang diberikan kepada para lansia secara
peorangan maupun kelompok koordinasi di panti werhda
darma bakti yang dilakukan secara profesional team work
yaitu kerjasama antara pekerja sosial dengan profesi lain
sehingga upayanya dapat di perluas terhadap peningkatkan
pelayanan sesuai dengan kebutuhan para lansia .
Manajemen Pelayanan sosial panti werdha dharma
bhakti telah diakui oleh pemerintah dan telah terakreditasi A
40 KEPERAWATAN GERONTIK “Pengelolaan & Penatalaksanaan
Lansia Gangguan Insomnia”