Page 16 - E-Boo Unsur Senyawa dan Campuran Berbasis Discovery Learning Terintegrasi Potensi Lokal Makanan Khay Yogyakarta Paket Gudeg_Neat
P. 16
1. Apa Itu Unsur
Unsur atau elemen (Element) adalah zat-zat yang tidak dapat
diuraikan menjadi zat yang lebih sederhana oleh reaksi kimia biasa. Jadi,
unsur merupakan sesuatu yang paling sederhana yang dapat terbentuk
dalam suasana normal di laboratorium. Unsur juga merupakan bentuk yang
paling sederhana dari zat yang secara langsung dapat dikerjakan di
laboratorium. Unsur berfungsi sebagai zat pembangun untuk semua zat-zat
kompleks yang akan dijumpai, mulai dari garam dapur sampai senyawa
protein yang sangat kompleks. Semua zat dibentuk dari sekumpulan unsur-
unsur yang terbatas. Saat ini, sebanyak 113 unsur telah diidentifikasi
Seperti pada gambar tabel periodik di awal buku ini, Delapan puluh tiga di
antaranya terdapat secara alami di Bumi. Sisanya telah dibuat oleh ilmuwan,
perhatikan tabel 1 untuk melihat contoh unsur dan lambangnya yang umum
kita jumpai.
Tabel 1 Beberapa Unsur yang Umum dan Lambangnya
Nama Unsur Lambang Nama Unsur Lambang Nama Unsur Lambang
Aluminium Al Fluorin F Oksigen O
Arsenik As Emas Au Fosfor P
Barium Ba Hidrogen H Platina PT
Bromin Br Iodin I Kalium K
Kalsium Ca Besi Fe Silikon Si
Karbon C Timbal Pb Perak Ag
Klorin Kl Magnesium Mg Natrium Na
Krom Cr Merkuri Hg Sulfur S
Kobalt Co Nikel Ini Timah Sn
Tembaga Cu Nitrogen N Seng Zn
UNSUR e-Book Berbasis Discovery Learning 8