Page 25 - Modul Elektronik Algae
        P. 25
     Kegiatan Belajar 1
                                                                 “Konsep Dasar Algae”
                                    KESIMPULAN
                                   Algae  merupakan  protista  mirip  tumbuhan  yang  memiliki
                                     ciri seperti tumbuhan. Ciri-ciri  algae  diantaranya  yaitu 1)
                                     memiliki  klorofil;  2)  organisme  autotrof;  3)  bersifat
                                     eukariotik;  4)  bentuk  tubuh  sel  tunggal,  filamen  atau
                                     lembaran; 5) memiliki pigmen warna; 6) mikroskopis dan
                                     makroskopis; 7) uniseluler atau multiseluler; 8) soliter atau
                                     berkoloni;  9)  memiliki  habitat  di  air  tawar,  air  laut  dan
                                     tempat lembab; dan 10) memiliki bentuk yang bervariasi.
                                   Cara  hidup  algae  bermacam-macam  diantaranya  yaitu  1)
                                     sebagai fitoplankton; 2) sebagai bentos; 3) hidup di dalam
                                     tubuh hewan air membentuk simbiosis; 4) membentuk lumut
                                     kerak (lichen); dan 5) sebagai perifiton.
                                   Cara  reproduksi  algae  ada  dua  yaitu  secara  seksual  dan
                                     aseksual.  Cara  reproduksi  algae  secara  seksual  dapat
                                     dilakukan  melalui  empat  cara  yaitu  isogami,  anisogami,
                                     oogami  dan  konjugasi.  Cara  reproduksi  algae  secara
                                     aseksual dapat dilakukan melalui tiga cara yaitu pembelahan
                                     biner, fragmentasi dan pembentukan zoospora.
                                                                       MODUL ELEKTRONIK ALGAE      15
     	
