Page 33 - Mobile Modul MekopIMP
P. 33

Dalam  hal penyusunan RPJMDes seorang penyuluh KB harus
            tetap berkonsultasi dengan Kepala Desa, BPD, LPM serta jumlah
            target sesuai dengan hasil kesepakatan bersama. Di samping itu
            pola dan bentuk disesuaikan dengan peraturan atau ketentuan
            yang berlaku di  desa  yang bersangkutan. Program  Bangga
            Kencana  harus masuk pada RKP  Desa agar mendapatkan
            pembiayaan dalam Musrenbangdes. Bentuk RKP Desa itu sendiri
            hampir mirip dengan RPJM Desa, namun penjabarannya bukan
            dalam bentuk tahunan melainkan bulanan. Hal ini memerlukan
            konsultasi, serta perlu disesuaikan dengan tata cara dan aturan
            setempat.


               c. Pengorganisasian
               Salah satu tugas Penyuluh KB sebagai petugas pemerintah yang
            ditugaskan di tingkat desa/kelurahan adalah membantu kepala
            desa dalam melaksanakan program  Bangga Kencana. Maka
            penyuluh KB bersama kepala desa membentuk, membina serta
            mengembangkan pengorganisasian pengelola program Bangga
            Kencana  di tingkat  desa, RW dan RT.  Pengelolaan Program
            Bangga Kencana di tingkat Desa dilakukan melalui pembentukan
            Tim Kerja/Operasional/Pengelola/ Pelaksana tingkat desa, yang
            terdiri kepala desa, ketua BPD, ketua LPM, ketua PPKBD/Pos KB,
            dan lembaga-lembaga desa yang ada (MUI desa, Karang Taruna
            desa, DMI desa) ditambah lagi dengan petugas pemerintah
            lain  yang ada di desa yaitu bidan  desa, pendamping desa,
            pendamping PKH (Pembinaan Keluarga Harapan), pendamping
            Posyandu dan sebagainya.
               Tim pengelola tingkat desa diharapkan berbentuk  organisasi
            yang ditetapkan/dikukuhkan oleh Surat Keputusan Kepala Desa/
            Lurah. Apabila karena sesuatu tidak bisa terbentuk, maka penyuluh
            KB tetap mengadakan koordinasi secara intensif dengan seluruh
            mitra kerja di atas, diantaranya dengan:
               1.  BPD dalam hal penyusunan/pembuatan PERDES (Peraturan
                   Desa) tentang Program Bangga Kencana.



                                       Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional  | 33
                            Pusat Pendidikan dan Pelatihan Kependudukan dan Keluarga Berencana
   28   29   30   31   32   33   34   35   36   37   38