Page 76 - Buku Murid Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial (IPAS) -untuk SD_MI Kelas IV (Edisi Revisi) - Fase B
P. 76

“Bagaimana
                              Ayo, Menyimpulkan                                           bentang alam
                                                                                        dapat berubah?”

                   Apakah kamu sudah berhasil menemukan
                   jawaban pertanyaan,

                   Ceritakan ragam temuanmu saat mem-
                   bandingkan bentang alam daerah tempat
                   tinggalmu dengan daerah lainnya. Sajikan

                   dengan cara yang kamu suka.


                              Belajar Lebih Lanjut



                   Masih ingat tentang pembahasan gaya pada bab sebelumnya? Gaya ada di
                   mana-mana, namun apa benar gaya juga ada pada proses pembentukan

                   bentang alam? Coba ingat kembali penyelidikan yang sudah kamu lakukan,
                   lalu kira-kira di bagian mana gaya bekerja?

                               Tahukah kamu, bagaimana ya isi dalam Bumi?








                                              Inti dalam                                      Kerak

                                              Inti luar
                                                                                              Mantel
                                              Mantel


                                                                                              Inti luar
                                              Kerak
                                                                                              Inti dalam



                        Gambar Bumi yang dibelah               Gambar Bumi dilihat dari samping.
                        Gambar 3.9  Lapisan bagian dalam Bumi.

                   Dari kedua gambar tersebut, terlihat bahwa bumi terdiri dari beberapa lapisan.
                   Alam yang kita lihat dan bagian bumi yang kita tinggali adalah bagian terluar,
                   yakni kerak Bumi. Kerak bumi ini sendiri, tebalnya hingga 0-100 km lho. Kerak

                   bumi juga merupakan salah satu bagian dari lapisan yang disebut dengan
                   litosfer.







                   68    Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial untuk SD/MI Kelas IV (Edisi Revisi)
   71   72   73   74   75   76   77   78   79   80   81