Page 79 - Akuntansi
P. 79

Insentif   Rukun    Tetangga/Rukun         Warga     adalah    bantuan      uang

                      untuk    operasional     lembaga      RT/RW      dalam    rangka     membantu
                      pelaksanaan        tugas     pelayanan       pemerintahan,       perencanaan

                      pembangunan,  ketentraman  dan  ketertiban,  serta  pemberdayaan
                      masyarakat  desa.  Pemberian  barang  pada  masyarakat/kelompok

                      masyarakat dilakukan untuk menunjang pelaksanaan kegiatan.

                           Belanja  Modal.  Belanja  Modal  digunakan  untuk  pengeluaran
                           dalam  rangka  pembelian/pengadaan  barang  atau  bangunan

                           yang   nilai   manfaatnya     lebih   dari   12   (dua   belas)   bulan   yang

                           digunakan      untuk    kegiatan     penyelenggaraan         kewenangan
                           desa.    Contoh     Belanja    Modal    adalah     Pembangunan        Jalan

                           Desa,   Pembangunan        Jembatan      Desa,   Pengadaan       Komputer,
                           Pengadaan Meublair dan lain sebagainya.

                           Belanja     Tak    Terduga.       Belanja    tak   terduga     merupakan

                           belanja    untuk   kegiatan     pada    sub   bidang    penanggulangan
                           bencana,     keadaan      darurat,    dan   keadaan      mendesak      yang

                           berskala lokal Desa dengan kriteria sebagai berikut :
                                bukan      merupakan        kegiatan      normal      dari    aktivitas

                                pemerintah       Desa      dan     tidak     dapat      diprediksikan

                                sebelumnya;
                                tidak diharapkan terjadi berulang; dan

                                berada di luar kendali pemerintah Desa.

                      Belanja     untuk    kegiatan     pada     sub    bidang     penanggulangan
                      bencana      merupakan      upaya    tanggap     darurat    akibat   terjadinya

                      bencana alam dan bencana sosial.
                      Belanja     untuk    kegiatan     pada    sub    bidang     keadaan      darurat

                      merupakan       upaya     penanggulangan         keadaan      darurat    karena

                      adanya        kerusakan       dan/atau        terancamnya         penyelesaian
                      pembangunan  sarana  dan  prasarana  akibat  kenaikan  harga  yang

                      menyebabkan terganggunya pelayanan dasar masyarakat.
                      Belanja     untuk   kegiatan     pada     sub   bidang    merupakan       upaya

                      pemenuhan       kebutuhan     primer   dan   pelayanan     dasar    masyarakat

                      miskin yang mengalami kedaruratan.






                                                                                                           73
   74   75   76   77   78   79   80   81   82   83   84