Page 71 - E-MOD SAINS INKUIRI KEARIFAN LOKAL KELAS VII
P. 71
4 Konsumen Puncak (Predator)
Konsumen puncak menepati tingkat tropik terakhir
dengan ciri-ciri merupakan kelompok karnivora
(pemakan daging) dan omnivora (terkhusus pada
manusia). Kelompok ini tidak memiliki predator alami
di habitatnya. Manusia sebagai pelaku utama dalam
kehidupan, pada tradisi Hudoq menekankan
bagaimana manusia dapat bersyukur dan
bertanggung jawab dalam mengelola energi yang
ada dalam ekosistem.
Contoh : Singa, beruang kutub, hiu putih besar.
Peran : Mengontrol populasi predator di bawahnya
dan menjaga keseimbangan ekosistem.
5 Dekomposer
Dalam ekosistem pertanian, daun-daunan, sisa panen,
dan bahan organik lainnya diuraikan oleh
dekomposer seperti bakteri, jamur, dan cacing tanah.
yang dalam proses penguraian ini mampu
mengembalikan nutrisi ke tanah, sehingga mampu
mendukung pertumbuhan produsen.
Contoh : Bakteri, jamur.
Peran : Menghancurkan bahan organik menjadi
zat hara yang dapat digunakan kembali
oleh produsen.
Aliran energi dalam ekosistem secara sederhana dapat
pula digambarkan dengan proses makan dimakan (rantai
makanan) yang pada suatu ekosistem kumpulan rantai
makanan membentuk jaring makanan.
55