Page 9 - ELASTISITAS BAHAN
P. 9
ELASTISITAS BAHAN
Elastisitas merupakan kecenderungan pada suatu benda untuk berubah
dalam bentuk baik panjang, lebar maupun tingginya, tetapi massanya tetap,
hal itu disebabkan oleh gaya-gaya yang menekan atau menariknya, pada saat
gaya ditiadakan bentuk kembali seperti semula.
Elastis atau elastisitas dapat juga didefinisikan kemampuan sebuah benda
untuk kembali ke bentuk awalnya ketika gaya luar yang diberikan pada
benda tersebut dihilangkan. Jika sebuah gaya diberikan pada sebuah benda
yang elastis, maka bentuk benda tersebut berubah. Untuk pegas dan karet,
yang dimaksudkan dengan perubahan bentuk adalah pertambahan panjang.
Perlu Anda ketahui bahwa gaya yang diberikan juga memiliki batas-batas
tertentu. Sebuah karet bisa putus jika gaya tarik yang diberikan sangat besar,
melawati batas elastisitasnya. Sementara itu, jika benda tidak memiliki
kemampuan untuk kembali lagi ke kondisi awalnya saat gaya yang diberikan
dihilangkan, maka benda tersebut memiliki sifat plastis. Contohnya adalah
plastisin, plastik, permen karet, tanah liat, dsb.
Umumnya, setiap benda yang memiliki sifat elastis pasti juga akan
memiliki sifat plastis. Lho, kok bisa? Oke, misalnya saja, pegas yang kamu