Page 17 - E-MODUL BERDIFERENSIASI BIOLOGI SEL KELAS XI
P. 17

KOMPONEN KIMIAWI PENYUSUN SEL






                       Squad,  kalian  pernah  berandai-andai  nggak,  sih,  tubuh  kita  ini
               tersusun  dari  apa  saja,  ya?  Eh,  tubuh  kita  ini  tersusun  dari  banyak

               komponen, lho, nggak cuma lemak saja seperti yang dikira banyak orang
               selama ini. Salah satu komponen yang menyusun tubuh kita adalah Sel.
               Eits, ini bukan group band favorit kalian yang dari Jogja itu, ya! Hahaha.

               Di dalam setiap sel yang menyusun tubuh kita, ada komponen kimiawi
               yang berperan penting, lho. Apa saja komponen kimiawi dalam sebuah

               sel? Yuk, cari tahu jawabannya!


                       Squad,  tahukah  kamu,  ternyata  ada  2  jenis  komponen  kimiawi
               dalam  sebuah  sel,  lho!  Komponen  tersebut  adalah komponen
               organik dan komponen anorganik. Wah, ada banyak nih kayaknya?

               Hehehe emang banyak, Squad. Tapi gak  usah khawatir! Akan dibahas
               satu-satu ya. Apa saja sih yang menyusun baik komponen organik dan

               komponen anorganik tersebut?


                      KOMPONEN ORGANIK



                       Sesuai  dengan  gambar  di  atas,  komponen  organik  terdiri  dari
               karbohidrat, protein, lemak, dan asam nukleat. Kira-kira, masing-masing

               dari mereka perannya seperti apa, ya? Yuk, simak penjelasannya di bawah
               ini!


                a. Karbohidrat
                          Ketika  kalian  mendengar  kata  karbohidrat,  yang  terbayang
                    pertama kali pasti makanan seperti mie, nasi, atau kentang, kan? Nah,

                    karbohidrat dalam sel, bentuknya nggak kayak gitu, lho, Karbohidrat
                    sendiri terdiri atas unsur C, H dan O dengan rumus empiris Cn(H2O)n.

                    Dalam sebuah sel, karbohidrat berfungsi sebagai pembentuk struktur
                    sel, komponen penyusun DNA, serta untuk menghasilkan energi. Oh









                   E-Modul Berdiferensiasi Pada Materi Sel Biologi Kelas XI                           15
   12   13   14   15   16   17   18   19   20   21   22