Page 13 - Flipbook Dian SENI RUPA TERAPAN TIGA DIMENSI
P. 13
Teknik pahat adalah metode yang
menciptakan karya seni dengan
menghilangkan bagian-bagian bahan yang
tidak diperlukan. Proses ini biasanya
dilakukan dengan alat seperti martil, pahat,
dan kikir.
Teknik cor/menuang adalah metode seni yang
dilakukan dengan menuangkan bahan cair
ke dalam cetakan. Bahan cair yang
digunakan bisa berupa semen, karet, logam,
dan sebagainya.
E. Jenis-jenis Karya Seni Rupa Terapan Tiga Dimensi
E. Jenis-jenis Karya Seni Rupa Terapan Tiga Dimensi
Seni rupa tiga dimensi terapan adalah karya seni yang tidak
hanya memiliki nilai estetika, tetapi juga fungsi praktis dalam
kehidupan sehari-hari. Karya seni ini mencakup berbagai jenis
berdasarkan teknik pembuatan, bahan, dan tujuan
penggunaannya. Adapun jenis-jenis seni rupa tiga dimensi terpan
yaitu:
a. Monumen
Monumen diciptakan oleh seorang seniman dengan tujuan
mengabadikan kenangan terhadap seseorang atau sebuah peristiwa
tertentu yang memiliki kesan bersejarah, sehingga penting untuk
dikenang. Monumen secara umum memiliki makna simbolis
perjuangan dari berbagai komponen masyarakat, misalnya, dalam
hal merebut kemerdekaan Indonesia. Contoh karya yang paling
monumental adalah Monumen Perjuangan yang memiliki 3
karakteristik khusus. Biasanya, monumen menampilkan figure-
figur peristiwa sejarah seperti: Monumen Selamat Datang,
Monumen Palagan Ambarawa, Patung Diponegoro, Monumen
Profil Soekarno, dan monumen pahlawan lainnya.
9
Penciptaan Karya Seni Rupa Terapan Tiga Dimensi, SMA Kelas XII