Page 5 - E-Modul Perdagangan Internasional SMA/XII
P. 5
Informasi Umum
A. Identitas Modul
Penyusun : 1. Avena Widia Atika
2. Annisya’, Spd., Mpd.
Instansi : SMA Negeri 1 Sumberpucung
Tahun Penyusunan : 2024
Jenjang Sekolah : SMA
Mata Pelajaran : Ekonomi
B. Tujuan Pembelajaran
Peserta didik mampu menjelaskan pengertian perdagangan internasional,
manfaat, serta faktor-faktor yang mempengaruhinya.
Peserta didik dapat menganalisis teori-teori perdagangan internasional
seperti keunggulan absolut dan komparatif, serta penerapannya dalam
dunia nyata.
Peserta didik mampu mengevaluasi kebijakan pemerintah terkait
perdagangan internasional dan dampaknya terhadap perekonomian
negara.
Peserta didik dapat berpikir kritis mengenai isu-isu terkini dalam
perdagangan internasional.
Peserta didik memahami kebijakan perdagangan internasional dan mampu
menganalisis neraca pembayaran
C. Profil Pelajar Pancasila
Beriman, bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan berakhlak mulia
Berkebinekaan global
Bergotong-royong
Mandiri
Bernalar kritis
Kreatif.
D. Sarana Prasarana
Komputer/Laptop/Smartphone
Jaringan internet
LCD/ proyektor
Papan Tulis
1