Page 495 - BUKU GELORA KATA KATA FAHRI HAMZAH
P. 495
Dr. Fadli Zon, M.Sc
30
AKU TAK AKAN DIAM
Bukankah curang kalau menutup kasus Century dengan
kerugian negara 6,7 T? Kasus itu sudah matang mengapa
berhenti?
Bukankah curang jika mengalihkan Kasus BLBI kepada
pemain kecil?
Bukankah curang membuat kita lupa dengan Kasus RJ
Lino di Pelindo 2?
Saya bisa membuat list begitu banyak kasus yang oleh
KPK didiamkan. Dibelokkan, dihentikan diam-diam,
dinegosiasikan, dipakai mengancam, dipakai barter, dll.
Seperti kasus pejabat partai dipanggil karena disebut
namanya sementara pejabat partai lain didiamkan.
Saya hanya ingin mengatakan bahwa dalam pengertian
curang itu korupsi maka KPK juga melakukan korupsi
yang begitu banyak termasuk dalam propaganda dan
kebohongan publik.
Tapi, selama ini seolah lenyap karena KPK tak boleh
dipersalahkan.
489