Page 178 - BUKU DIGITAL INVERTEBRATA_Neat Bismillah
P. 178

3. Annelida

                        Bagi  lingkungan,  cacing  tanah  (anggota


      annelida)  bermanfaat  sebagai  penghancur  sampah

      sebelum  diuraikan  oeh  jasad  pengurai  (bakteri  dan


      jamur).  Cacing  tanah  juga  membantu  menyuburkan

      tanah  dengan  liang-liangnya  yang  membantu  aerasi


      tanah.  Beberapa  jenis  annelida  dapat  dikonsumsi  oleh

      manusia sebagai sumber protein, misalnya cacing palolo

      dan cacing wawo. Sementara itu lintah saat ini banyak di


      manfaatkan                   dalam            bidang              pengobatan                   karena

      kemampuannya mengisap darah. Hewan ini mempunyai


      hirudin yang dapat mencegah pembekuan darah.

      4. Mollusca


                        Beberapa  mollusca  seperti  siput,  kerang,

      sotong,  dan  cumi-cumi  merupakan  sumber  protein


      sehingga  banyak  dikonsumsi  manusia.  Bahkan  bekicot

      dan  siput  telanjang  merupakan  komoditas  ekspor


      karena mengandung protein tinggi. Selain sebagai bahan

      makanan,  beberapa  anggota  mollusca  menghasilkan

      bahan  perhiasan  yang  bernilai  ekonomi  tinggi,  yaitu


      kerang  (Pecten  sp.).  kerang  Pecten  sp.  menghasilkan

      mutiara yang dapat dimanfaatkan sebagai perhiasan.










                                                                                                       168
   173   174   175   176   177   178   179   180   181   182   183