Page 113 - Pembelajaran Kimia Kreatif dan Inspiratif
P. 113

 LAMPIRAN
o Lembar Kerja Peserta Didik
  Kelas
Nama Kelompok
Nama Anggota Kelompok
:
:
:1. ...........................................
2. ...........................................
LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK Materi Reaksi Reversibel
3. ........................................... 4. ...........................................
MATERI PEMBELAJARAN
1. a. Reaksi Searah / Tidak Dapat Balik / Irreversible
i. Reaksi searah adalah reaksi kimia yang terjadi dari arah reaktan ke produk atau ke kanan. Produk tidak mampu bereaksi kembali menjadi zat-
zat asalnya.
2. Karakteristik reaksi searah adalah sebagai berikut :
1) Dalam menuliskan persamaan reaksi dengan menggunakan satu anak
panah produk/kanan (→);
2) Ketika reaktan sudah habis, maka reaksinya akan berhenti dan tidak
akan bereaksi lagi;
3) Produk tidak mampu kembali menjadi zat-zat reaktan; dan
4) Reaksi berjalan tuntas/berkesudahan.
Contoh dari reaksi satu arah adalah ketika kita membakar kertas, maka
kertas tersebut akan berubah menjadi abu dan tidak dapat berubah menjadi kertas kembali, karena reaksinya hanya berlangsung satu arah sehingga reaktan tidak mampu berubah menjadi produk.
b. Reaksi Dua Arah/Dapat Balik/Reversibel
Reaksi dua arah adalah reaksi kimia yang terjadi dari reaktan ke produk atau ke kanan dan dapat kembali dari produk ke reaktan atau ke kiri. Reaksi ini berlangsung bolak-balik.
    








































































   111   112   113   114   115