Page 47 - Petunjuk Praktikum Kimia Dasar 2
P. 47
pereaksi, suhu sistem reaksi, dan katalis. Selain itu, keadaan fisis dan radiasi cahaya dapat juga mempengaruhi laju suatu reaksi.
Meningkatnya luas permukaan sentuhan suatu zat-zat yang bereaksi cenderung akan mempercepat laju reaksi. Ditinjau dari teori tumbukan, semakin luas permukaan zat-zat yang bereaksi semakin besar kecenderungan tumbukan sehingga 1aju reaksinya pun cenderung meningkat. Demikian pula halnya dengan suhu sistem reaksi, makin tinggi derajat suhu cenderung mempercepat laju reaksinya. Kenaikan suhu akan meningkatkan jumlah fraksi molekul- molekul yang mempunyai energi lebih besar daripada energi aktivasi, akibatnya laju reaksi cenderung meningkat.
Disamping itu, laju reaksi dapat juga dipercepat atau diperlambat dengan cara menambahkan zat lain sebagai media reaksi, yang dapat membantu mempercepat atau memperlambat suatu reaksi, zat tersebut dinamakan katalis. Dalam pelaksanaannya, katalis turut serta bereaksi dengan zat-zat pereaksi, tetapi pada akhirnya katalis tersebut dapat diperoleh kembali.
F. Alat dan Bahan
1. Tabung reaksi
2. Rak tabung reaksi
3. Penjepit tabung
4. Gelas kimia
5. Gelas Ukur
6. Penangas air
7.Termometer
8. Pipet tetes
9. Mortar
10 Vitamin C (Effervescent)
11. Lodium tincture (obat merah ) 12. H2O2 3%
13. Amilum 2%
14. Air
41