Page 102 - Buku Ajar Pengembangan Bahan Ajar K5FN
P. 102

      Hasil studi ini menunjukkan bahwa modul pembelajaran berbasis K5FN bersifat praktis dan selanjutnya modul ini siap diujicobakan dalam uji lapangan untuk memperoleh keefektifan terhadap prestasi akademik, sikap ilmiah, minat dan persepsi siswa.
c. Uji Lapangan
Selanjutnya modul hasil uji coba kelompok kecil, diujicobakan kepada siswa di kelas SMAN C Palembang. Sebelum melakukan kegiatan pembelajaran, seluruh siswa terlebih dahulu diberikan pre- test untuk melihat kemampuan awal siswa. Selanjutnya siswa melakukan proses kegiatan pembelajaran dengan menggunakan modul K5FN. Setelah melakukan proses pembelajaran siswa diberikan post-test untuk melihat pemahaman dan peningkatan kemampuan siswa. Hasil nilai pre-test dan post-test digunakan untuk mengukur n- gain secara kuantitatif sehingga dapat diketahui keefektifan dari penggunaan modul. Adapun rerata hasil ujian pre tes siswa sebesar 52.3 sedangkan rerata pencapaian pos tes sebesar 87.2.
Gambar 7. Nilai prates dan postest uji lapangan
  97
   





























































































   100   101   102   103   104