Page 18 - Bahan Ajar Kelompok 5
P. 18
mempunyai dua sisi yang sejajar yaitu sisi atas (tutup) dan sisi alas yang
bentuknya berupa daerah lingkaran.
Gambar 19. Tabung (silinder)
6.2 Unsur-Unsur Tabung
Gambar 20. Unsur tabung
Berdasarkan gambar 20, tabung memiliki beberapa unsur, diantaranya;
Sisi (Bidang)
Sisi tabung dibagi menjadi tiga, yaitu:
a. Sisi Alas
Terlihat pada gambar 20, sisi alas ditunjukkan pada bidang
bawah tabung yaitu lingkaran yang diarsir dengan pusat P2 .
b. Sisi Tutup
Sisi tutup tabung ditunjukkan pada gambar 20 oleh bidang
atas tabung yaitu lingkaran yang diarsir dengan pusat P1.
c. Sisi Tegak (Selimut Tabung)
Selimut tabung merupakan sisi lengkung tabung yang
berbentuk persegi panjang. Selimut tabung ditunjukkan pada
gambar 20 oleh bagian bidang tegak yang menjadi dinding tabung.
Rusuk
Rusuk adalah garis yang merupakan pertemuan atau perpotongan
dua sisi. Tabung memiliki dua rusuk, diantaranya :
17