Page 7 - DATA 1
P. 7
4. Unsur kesalahan sampling kecil (Sampling error)
Riset yang valid haruslah terdapat unsur kesalahan
yang kecil, maksudnya adalah data penelitian
tersebut dapat dibuktikan secara bukti, sehingga
hasil riset yang didapatkan juga bagus. Peneliti
haruslah teliti, sehingga tidak banyak kesalahan yang
terjadi. Contohnya adalah
5. Relevan
Riset yang valid haruslah relevan, maksudnya adalah
data penelitian tersebut berkaitan dengan
permasalahan yang sesungguhnya atau menjelaskan
fakta-fakta yang ditemukan oleh peneliti di
lapangan.
6. Tepat Waktu
Riset yang valid haruslah tepat waktu, maksudnya
adalah data penelitian tersebut haruslah disesuaikan
dengan sistematika penelitian. Di sisi lain, data
penelitian tersebut hendaknya menyesuaikan waktu,
apabila data tersebut akan digunakan untuk
melakukan evaluasi atau pengendalian.
7. Bernilai guna
Riset yang valid haruslah memiliki nilai guna,
maksudnya adalah data penelitian tersebut
P a g e 5 | 18
memberikan manfaat pada masyarakat pada
umumnya atau dapat memberikan solusi dari
permasalahan-permasalahan yang ada.