Page 24 - e-modul suhu dan kalor (fisika) - noni relika
P. 24
Apa itu Kalor ?
Apakah kamu sempat bertanya-tanya, kenapa saat kamu memegang gelas
berisi minuman yang panas, tangan kita jadi ikut merasa panas ? Secara fisika,
tangan kita ikut merasakan panas karena adanya kalor yang merambat dari
minuman tersebut, lalu merambat ke gelas, hingga akhirnya sampai ke tangan
kita. Jadilah tangan kita merasakan panas akibat minuman tersebut.
Kalor adalah salah satu bentuk
energi yang bisa berpindah dari benda
dengan suhu yang lebih tinggi ke
benda yang bersuhu lebih rendah jika
ke d u a n y a d i p e r t e m u k a n a t a u
bersentuhan. Dua benda yang memiliki
suhu yang berbeda ketika bertemu
maka akan muncul kalor yang mengalir
atau berpindah. Misalnya saat kamu
menyalakan api unggun untuk
memanggang daging, maka panas api
tersebut akan merambat ke daging,
serta kamu akan merasa hangat akibat
pancaran api tersebut.
Perlu kamu ketahui bahwa suhu
dan kalor itu berbeda. Suhu adalah
suatu nilai yang dapat terukur dengan
termometer, sedangkan kalor adalah
energi yang mengalir pada suhu benda
tersebut ke benda lainnya.
Gambar 6. Menyalakan api unggun membuat
tubuh menjadi hangat
E-MODUL SUHU DAN KALOR 20