Page 17 - Pola Aneka Model Rok & Rancangan Bahan
P. 17

Langkah-langkah pembuatan gambar pola aneka rok adalah sebagai berikut:

             1.    Membuat gambar  menggunakan pensil gambar.
             2.    Apabila gambar pola rok dan bentuk bentuknya telah bagus, garis dari gambar tersebut
                dipertegas dengan pinsil merah biru dan keterangan menggunakan pulpen.
                   Yang perlu diperhatikan dalam membuat gambar pola aneka rok dan rancangan bahan adalah
            area kerja, alat dan bahan harus sesuai dengan peraturan kesehatan dan keslamatan kerja (K3), yaitu:

             Area kerja harus cukup cahaya, ventilasi, kebersihan ruangan, bersih dari barang-barang   yang
                tidak berguna di atas meja.
             Peralatan kerja seperti; meja, kursi dan peralatan menggambar lainnya juga harus sesuai standar

                opersional prosedur. Misalnya antara meja dan kursi yang ergonomis sehingga nyaman untuk
                dipakai.
             Peralatan untuk menggambar (siap pakai) seperti pensil yang runcing, penghapus pensil yang
                bersih, kertas bersih.
               Kebersihan  diri  sendiri  seperti  mencuci  tangan  sebelum  memulai  melakukan  aktifitas

                menggambarnya.
                   Alat yang digunakan dalam pembuatan gambar pola aneka rok dan rancangan bahan adalah :
             -     Penggaris

             -     Pengasah pensil
             -     Skala
             -     Meteran
             -     Gunting



                   Bahan yang digunakan dalam pembuatan gambar bagian dan bentuk busana adalah :
             -     Pensil gambar jenis B atau 2B atau pensil mekanik dengan isi pensil 0,5/B
             -     Pensil merah biru

             -     Penghapus pensil
             -     Pulpen
             -     Pensil warna
             -     Kertas pola

             -     Buku pola
             -     Lem kertas
             -     Referensi  yang  mendukung,  seperti  buku,  majalah  maupun  gambar-gambar  yang
                berhubungan dengan gambar pola aneka rok dan rancangan bahan sebagai bahan tambahan

                untuk mendapatkan informasi lainnya dalam pembuatan pola dan rancangan bahan rok










                                                                                                                12
   12   13   14   15   16   17   18   19   20   21   22