Page 10 - BAHAN AJAR FLIPBOOK ANA
P. 10
Fisika Kelas X Semester 2
kendaraan lain seperti sepeda motor tiba-
tiba di rem secara mendadak? Coba
perhatikan video 1 di samping! Saat motor
tiba-tiba di rem secara menadadak, motor
akan terdorong ke arah depan. Mengapa
hal ini bisa terjadi?
Kedua contoh di atas menunjukkan
bahwa suatu benda cendrung
mempertahankan keadaannya. Di dalam
Video 1. Motor di rem secara mendadak
fisika, sifat benda dalam mempertahankan
keadaanya disebut memiliki sifat lembam. Sifat kelembaman benda dinyatakan oleh
Newton yang dikenal dengan hukum pertama Newton yang berbunyi:
“Setiap benda akan terus berada pada keadaan diam atau bergerak dengn keceptan
tetap sepanjang garis lurus jika tidak dipaksa untuk mengubah keadaan geraknya oleh
gaya-gaya yang bekerja padanya”
Pernyataan tersebut disebut juga hukum kelembaman atau hukum inersia. Hukum
tersebut dirumuskan:
(3.1)
Keterangan : F = Resultan gaya yang bekerja pada benda
Hukum pertama Newton dalam Kehidupan Sehari-hari
Ketika kamu sedang naik kereta api
dengan kecepatan yang sangat tinggi, coblah
lemparkan sekeping uang dengan arah
vertikal ke atas. Menurut kamu, apa yang
akan terjadi dengan uang itu? Uang itu akan
bergerak vertikal dan jatuh lagi pada tempat
semula., yakni di telapak tangan kamu.
Gmbra 3.5. Melempar koin
Mengapa demikian? Andaikan kereta api
yang kamu naiki bergerak dengan kelajuan 200 km/jam. Ini setara dengan 55,56 m/s. Jika
kamu melemparkan uang setinggi satu meter, untuk sampai ke tangan kamu kembali
7