Page 11 - Modul Teks Ulasan_Kelas VIII
P. 11

B. Tujuan Teks Ulasan


                             Setelah mempelajari pengertian teks ulasan, selanjutnya yakni mempelajari

                  tujuan teks ulasan. Berikut ialah tujuan dibuatnya teks ulasan.


                          Memberikan informasi tentang suatu karya atau membantu pembaca untuk
                     1.

                          mengetahui isi suatu karya.

                     2.   Memberikan informasi kepada pembaca tentang kelebihan dan kekurangan
                          karya yang diulas.

                     3.   Membantu  pembaca  untuk  memikirkan  dan  merenungkkan  sebelum
                          memutuskan untuk memilih, membeli, dan menikmati suatu karya.

                     4.   Membantu pembaca dalam mempertimbangkan apakah suatu karya layak
                          untuk dinikmati atau tidak.


                   C. Ciri-Ciri Teks Ulasan


                             Bagaimana cara mengenali sebuah teks itu termasuk dalam teks ulasan?

                  Caranya mudah yakni dengan mengidentifikasi suatu teks tersebut berdasarkan ciri-

                  cirinya. Lalu, apa saja ciri-ciri teks ulasan? Berikut yakni ciri-ciri teks ulasan.

                   1. Memuat Opini Pe     ngulas

                   Dalam teks ulasan memuat pendapat, pikiran, dan pendirian penulis terkait karya

                   yang diulas. Namun, tetap berpegang pada fakta, bukan sekadar pendapat dari
                   sudut  pandang  penulis  secara  subjektif.  Opini  yang  ditulis  juga  harus  adil  dan

                   rasional.


                   2. Opini Pengulas Berdasarkan Fakta


                    Dalam sebuah teks ulasan terdapat pikiran atau pendapat pribadi pengulas yang
                    ditafsirkan oleh penulis berdasarkan fakta atau temuan yang diperoleh.


                   3. Memuat Interpretasi Pengulas


                   Dalam teks ulasan memuat pendapat dan gambaran umum terkait isi atau makna

                   suatu karya yang diulas.








               4                                                      Bahasa Indonesia – Teks Ulasan Kelas VIII
   6   7   8   9   10   11   12   13   14   15   16