Page 42 - deCODE Vol 1/2018
P. 42
deInsight
CFM Bukan Cuma Belajar Siaran, Lo...
Melengkapi laboratorium belajar di Prodi Ilmu Komunikasi, CFM Radio
107.7 menawarkan keseruan tersendiri. Tak hanya bakat siaran yang bisa diasah, kamu juga bisa belajar menulis script, membuat program, editing sound sampai jadi produser.
”Pada dasarnya, semua mahasiswa UAI bisa belajar tentang kerja
radio, di sini. Bukan hanya anak
Ilmu Komunikasi. Karena kita ingin radio ini dinikmati semuanya, untuk Al Azhar secara keseluruhan,’’ kata Viand Isword, Koordinator Lab Ilkom dan Penata Siar CFM ketika ditemui deCode beberapa waktu lalu.
Mengapa namanya CFM? Menurut Viand, C memiliki arti
Communication yang berarti radionya komunikasi. Sebagai
radio komunitas, jangkauan CFM hanya sekitar 2,5 kilometer sesuai regulasi dari pemerintah. Tetapi
CFM mengembangkan diri dengan membuat aplikasi yang bisa diunduh di ponsel pintar. Sehingga radio ini bisa didengarkan secara streaming di mana saja, sejauh pemilik aplikasi memiliki kuota internet.
CFM radio memiliki gaya siaran seperti radio komersial yang digunakan untuk belajar mahasiswa komunikasi. Radio ini umumnya membicarakan hal sekitar kampus, yayasan, dan sedikit berita serta informasi dari luar kampus.
Karena merupakan radio komunitas, CFM tidak diperbolehkan
menggunakan iklan dari luar, Tetapi tentu, pihak luar melakukan kerja sama jika ada yang ingin beriklan di CFM. Bahkan ruang radio CFM juga dapat disewa untuk kepentingan komersial yang membutuhkan background atau model siaran seperti radio komersial yang digunakan untuk belajar mahasiswa komunikasi. Radio ini umumnya membicarakan hal sekitar kampus, yayasan, dan sedikit berita serta informasi dari luar kampus.
Karena merupakan radio komunitas, CFM tidak diperbolehkan menggunakan iklan dari luar, tetapi tentu, pihak luar melakukan kerja sama jika ada yang ingin beriklan di CFM. Bahkan ruang radio CFM juga dapat disewa untuk kepentingan komersial yang membutuhkan
42 deCODE|Oktober 2017