Page 34 - MODUL DIGITAL MATERI PEMBEKALAN PRAKERIN_Neat
P. 34
RENCANA ANGGARAN BIAYA HALAMAN 29
Materi Pembekalan
b. Gambar denah PU 1:100 yaitu gambar denah
melukiskan gambar tapak (tampang) setinggi ±
1.00 m dari lantai, hingga gambar pintu dan
jendela terlihat dengan jelas, sedangkan
gambar penerangan atas digambar dengan Gambar 3.4 Gambar Denah
Sumber: https://bit.ly/3avH3Qu
garis putus-putus.
c. Gambar potongan PU 1:100 yaitu gambar
potongan terdiri dari potongan melintang dan
potongan membujur menurut keperluannya.
Untuk menjelaskan letak atau kedudukan suatu
Gambar 3.5 Gambar Potongan
konstruksi. Sumber: https://bit.ly/3lxEMuo
d. Gambar pandangan (tampak) PU 1:100, pada
gambar pandangan tidak dicantumkan ukuran-
ukuran lebar maupun tinggi bangunan. Gambar
pandangan lengkap dengan dekorasi yang
Gambar 3.6 Gambar Tampak
disesuaikan dengan perencanaan. Sumber: https://bit.ly/3lyIjIN
e. Gambar rencana atap PU 1:100 yaitu gambar
rencana atap menggambarkan bentuk
konstruksi rencana atap lengkap dengan kuda-
kuda, nok gording, reng balok, hookkeper,
keilkeper, talang air, kasau dan konstruksi Gambar 3.7 Gambar Rencana Atap
Sumber: https://bit.ly/3DDdvNr
penahan dengan jelas.
f. Gambar konstruksi PU 1:50
Gambar konstruksi terdiri dari :
> Gambar konstruksi beton bertulang
> Gambar konstruksi kayu
Gambar 3.8 Gambar Konstruksi
> Gambar konstruksi baja Sumber: https://bit.ly/3lzOnRo
> Lengkap dengan ukuran-ukuran dan
perhitungan konstruksinya.