Page 48 - Buku Digital Interaktif Sistem Air Conditioning Revisi
P. 48
Komponen Pendukung
Sistem AC Mobil
F. Kopling Magnetik (Magnetic clutch)
Kopling magnetik pada kompresor berfungsi untuk
memutus dan menghubungkan putaran mesin ke
kompresor. Pada saat mesin mobil hidup pulley
berputar karena dihubungkan oleh belt, tetapi
kompresor belum bekerja sebelum kopling magnetik
mendapatkan arus listrik. Setelah AC dihidupkan
kopling magnetik akan mendapatkan arus listrik
sehingga putaran mesin akan diteruskan ke
kompresor dan kompresor mulai bekerja.
Gambar 4.13. Kopling Magnetik
(Koleksi Pribadi) Ketika suhu didalam kabin telah tercapai dideteksi
oleh thermoswitch atau sakelar AC off maka arus
yang terhubung ke magnetik kopling akan terputus
42 dan kompresor berhenti bekerja.