Page 13 - PDF E-MODUL PBL ZENI
P. 13
8
STUDY CASE 1
Pada pagi hari Rani disuruh ayahnya membuatkan kopi, sebelum membuat kopi Rani
merebus air terlebih dahulu dengan menggunakan wadah teko yang tertutup, setelah beberapa
menit dipanaskan air mencapai suhu maka molekul air mulai berubah menjadi uap air
(menguap dengan laju reaksi dimisalkan dengan ) Diilustrasikan mikroskopik sebagai
gambar berikut.
dipanaskan
Ilustrasi 1. Penguapan Air
Keterangan : = molekul O
Karena wadah teko tersebut tertutup maka uap air tidak dapat keluar karena tertekan oleh
tutup sehingga menimbulkan wadah berbunyi, hal ini menandakan bahwa air sudah mendidih.
Rani segera mematikan kompor tersebut, namun saat api di berhentikan uap air yang berada di
tutup kembali jatuh berubah menjadi molekul air seperti semula (mengembun dengan laju
reaksi dimisalkan dengan ) Diilustrasikan sebagai gambar berikut
didinginkan
Ilustrasi 2. Air Mengembun
Keterangan : = molekul O
Rani penasaran mengapa uap air tersebut bisa kembali ke bentuk molekul air. Rani pun
mencoba menyalakan api lagi, saat dinyalakan air kembali mengup dan Rani mematikan api
itu air mengembun kembali. Rani bertanya-tanya mengapa penguapan dan pengembunan
dapat terjadi secara terus-menerus (bolak-balik)? Mengapa volume air tetap sama meskipun
terjadi penguapan dan pengembunan? Ayo bantu Rani mencari jawaban mengenai
karakteristik reaksi yang terjadi dalam proses merebus air dalam wadah tertutup dengan
menjawab pertanyaan-pertanyaan di Ayo Cari Tahu!