Page 44 - E-MODUL USAHA DAN ENERGI BERBASIS STEM_UNIMED_2023
P. 44
Tower crane adalah salah satu jenis alat berat yang digunakan untuk
keperluan konstruksi. Alat berat ini biasa dipakai untuk memindahkan
material ke tempat lain. Tower crane memanfaatkan katrol dalam sistem
kerjanya. Pada katrol memanfaatkan konsep usaha dalam fisika. Saat
tower crane mendapatkan gaya dari mesin, membuat mesin emiliki
energi untuk bergerak. Tower crane diarahkan oleh manusia untuk
mengangkat barang yang sangat berat dengan bantuan katrol. Ketika
katrol mengangkat beban, berarti katrol atau tali katrol memberikan
gaya tarikan ke atas untuk menahan beban yang dipindahkan ke tempat
yang diinginkan. Maka saat beban telah mengalami perpindahan maka
katrol pada tower crane telah melakukan usaha.
Katrol pada alat berat crane merupakan teknologi dalam bidang
konstruksi yang dapat mempermudah pembangunan infrastruktur suatu
daerah. Pemanfaatan katrol pada alat berat crane ditemukan pada
pembuatan gedung bertingkat.
Mekanisme kerja karol pengangkat pada tower crane. Pada tower
crane terdapat motor penggerak yaitu katrol. Katrol bekerja
menggerakkan atau memutar drum penggulung kabel baja yang menarik
atau mengukur kabel baja. Selanjutnya oleh drum penggulung diteruskan
ke sistem puli dan ujung dari baja tersebut dipasangi semacam kait yang
berfungsi untuk menaruh muatan cukup menghidupkan motor
penggeraknya, yang kemudian penurunan muatan cukup menghidupkan
motor penggeraknya, yang kemudian memutar drum sepanjang kabel
baja tersebut sepanjang lengan crane. Memindahkan beban sepanjang
radius lengan pengangkatnya, mekanisme pemutar dihubungkan ke roda
gigi yang bertugas menurunkan putaran yang diciptakan motor
penggerak. Roda gigi kemudian dihubungkan ke meja putar yang ada di
bagian sambungan diantara menara menggunakan lengan.
31