Page 126 - 4.1 Salinan Buku Siswa Kelas 4 SD Kurikulum 2013 PJOK Revisi 2019
P. 126

B                       C
                  Gambar 5.11   Latihan pull up untuk meningkatkan kekuatan otot lengan, bahu, dan
                                   dada
                  3.  Latihan Kekuatan Otot Perut


                       Kekuatan otot perut dapat dilakukan dengan cara latihan sit up,
                  kayang, dan duduk selunjur kaki diangkat. Mari simak materi berikut.

                  a.  Sit Up

                       Latihan  sit  up  dilakukan  untuk  melatih  otot  perut.  Latihan  ini
                  dilakukan dengan tidur telentang kedua lutut ditekuk. Kaki bagian
                  bawah dapat dipegang oleh temanmu. Kedua tangan diletakkan silang
                  di belakang kepala. Angkat badan bagian atas mendekati lutut, lalu
                  kembali ke bawah. Lakukan gerakan ini secara disiplin dan tanggung
                  jawab.








                                     B                         C                      D

                  Gambar 5.12  Sit up meningkatkan kekuatan otot perut

                  b.  Menekuk Kaki ke Arah Dada
                       Gerakan ini berguna untuk melatih kekuatan otot perut. Perhatikan
                  gambar anak yang melakukan gerakan ini. Gerakan ini dilakukan

                  dengan posisi tidur telentang. Angkat kaki ke arah dada. Kaki ditekuk
                  dan lutut mendekat ke dada. Lakukan gerakan ini berulang-ulang.









                                              B                           C
                  Gambar 5.13   Kegiatan menekuk kaki ke arah dada


                                           Aktif Berolahraga - Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan 105


                                           Di Unduh dari : Bukupaket.com
   121   122   123   124   125   126   127   128   129   130   131