Page 20 - MODUL I DOC_Neat
P. 20
Gambar 3.12 Tata rias tari Remo dari Jawa Timur memakai rias jenis.
(starnetpegandonkendal.blogspot.com/Anonim)
Rias jenis merupakan riasan yang diperlukan untuk memberikan perubahan
wajah pemain berjenis kelamin perempuan memerankan menjadi laki-laki,
demikian sebaliknya. Riasan khas penari Remo adalah alis yang tebal bercabang,
pemerah pipi yang lebih tebal, dan berkumis serta jambang yang digambar dengan
pensil alis.
Pertunjukan tari remo umumnya menampilkan kisah pangeran yang
berjuang dalam sebuah medan pertempuran. Sehingga sisi kemaskulinan penari
sangat dibutuhkan dalam menampilkan tarian ini. Namun dalam perkembangannya
tarian ini menjadi lebih sering ditarikan oleh perempuan.
3. Tari Merak
Tautan Tari Merak https://www.youtube.com/watch?v=_r5ooN_bj0o dan
https://www.youtube.com/watch?v=hZXqYoFoi-E
20