Page 4 - ESSAY RISET AWAL
P. 4
Kebutuhan ruang untuk mendukung aktivitas bekerja dirumah. Didukung dengan pencahayaan
yang sesuai, kenyamanan untuk bekerja dalam waktu lama dan kebisingan yang mungkin
terjadi ketika bekerja. Kebutuhan ruang untuk hiburan / olahraga juga dapat dilakukan. Seperti
ruang keluarga yang di sesuaikan menjadi ruang home theater sederhana dan ruang olahraga
untuk melakukan olahraga ringan agar badan tetap bugar selama dirumah. Penghematan energi
juga penting dilakukan. Untuk mengurangi biaya yang harus di keluarkan selama berada
dirumah. Karena melakukan seluruh kegiatan dirumah. Membuat saya menggunakan listrik
dan air lebih banyak sehingga tagihan listrik dan air pun meningkat.
Karena keterbatasan jumlah rumah sakit sebagian pasien yang memiliki gejala ringan virus
Corona disarankan untuk melakukan isolasi mandiri di rumah. Sehingga ruang khusus juga
perlu disiapkan untuk isolasi mandiri. Terlebih jika tinggal dengan anggota keluarga lainnya.
Seperti pemisahan penggunaan ruangan dengan anggota keluarga yang memiliki gejala virus.
Pengalaman saya sendiri, anggota keluarga yang sering melakukan aktivitas di luar rumah akan
di berikan ruang khusus sehingga memungkinkan pencegahan penyebaran virus yang mungkin
saja terjadi. Ruang khusus berupa kamar tidur sendiri dan tidak menggunakan ruangan bersama
lainnya. Sedangkan saya sendiri, tinggal terpisah dengan keluarga saya karena saya
sebelumnya sering beraktivitas dikota.
Dari pengalaman saya selama PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar) saat ini membuat
saya lebih merasakan pentingnya suatu desain hunian dimana saya menghabiskan waktu lebih
banyak di rumah. Impian hunian bagi saya, adalah konsep minimalis. Dimana konsep ini
sendiri populer bagi kaum milenial karena keterbatasan lahan serta biaya. Hunian diharapkan
dapat memenuhi seluruh produktivitas yang dibutuhkan dengan memaksimalkan ruang yang
ada, kenyaman, ramah lingkungan, hemat biaya dan perawatan yang mudah dilakukan.