Page 67 - buku ajar kelas XI semester ganjil revisi
P. 67
RANGKUMAN
a. Menurut Abraham Lincoln, demokrasi yaitu sistem
pemerintahan yang berasal dari rakyat, oleh rakyat
dan untuk rakyat (Madiong, Dkk.,2018: 111).
b. Berdasarkan ideologi, demokrasi diklasifikasi menjadi
demokrasi konstitusional dan demokrasi rakyat.
c. Berdasarkan cara penyaluran dari kehendak
rakyatnya, demokrasi dibagi menjadi demokrasi
langsung dan demokrasi perwakilan.
d. Berdasarkan titik perhatiannya, demokrasi
diklasifikasi menjadi demokrasi formal, demokrasi
material dan demokrasi gabungan.
e. Negara demokratis adalah negara yang menceminkan
Persamaan kedudukan dimuka hukum, adanya
partisipasi dalam pembuatan keputusan, adnya
penyaluran pendapatan secara adil, dan adanya
kebebasan yang bertanggung jawab.
PPKN KELAS XI SEMESTER GANJIL | 60