Page 40 - Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan
P. 40
Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan
RANGKUMAN
1. BPUPKI adalah badan bentukan pemerintah Jepang
yang mengupayakan semua hal yang perlu
dipersiapkan untuk mewujudkan kemerdekaan
Indonesia. Sidang pertama berlangsung dari 29 Mei
hingga 1 Juni 1945 yang membahas rancangan dasar
negara. Mohammad Yamin, Bapak Soepomo, dan Ir.
Sukarno adalah tiga orang yang mengusulkan usulan
dasar negara.
2. Pancasila pertama kali diusulkan oleh Ir Soekarno
pada sidang hari terakhir di tanggal 1 Juni dalam
sidang pertama BPUPKI
3. Setelah berakhirnya sidang BPUPKI yang pertama,
dibentuklah panitia kecil yang memiliki tugas untuk
menampung semua usulan dari anggota BPUPKI. Pada
tanggal 22 Juni 1945, Panitia 9 berhasil membuat dan
menyepakati susunan kata dalam Piagam Jakarta, yang
memuat rancangan Pembukaan UUD 1945 saat ini.
Namun, sila pertamanya telah mengalami perubahan.
4. Sidang kedua BPUPKI berlangsung mulai tanggal 10
Juli-16 Juli 1945, menghasilkan kesepakatan rumusan
dasar negara yang termuat dalam naskah Piagam
Jakarta.
5. Menurut Priyambodo (2017:13) nasionalisme
adalah cara berpikir, bertindak dan wawasan yang
dimilikinya selalu menempatkan kepentingan bangsa
& negara diatas kepentingan diri dan kelompoknya.
Semester Ganjil Kelas VII SMP 30